Kamis, 30 September 2010

Kelinci Lop Biru

Varietas pada kelinci dari warna hitam adalah biru, hitam, siam, point sable, tort dst. Pada kelinci lop warna biru ada beberapa gen yang berkaitan dengan warna dimana hanya dua yang digunakan bakal membuat warna coklat, hitam, biru dan ungu. Kelinci lop warna biru idealnya akan memiliki genotip (kode genetik) dari aaBBC_ddEE. Warna biru adalah asal-muasalnya dari warna hitam dimana BBDd pembawa gen untuk menghasilkan warna biru yakni gen D merupakan kombinasi resesif ganda dd.


RIPONTI RABBIT
08159985216
Jual Kelinci Hias, Jual Pakan Kelinci Dsb.



Selasa, 28 September 2010

Kelinci Lop Warna Tort

kelinci lop tortoiseKelinci lop warna blue tortoise dicatet aaB-C-ddee, pada bagian bawah paha, kaki, ekor terdapat warna berbayang yakni biru. Warna tort adalah non ekstensi (ee) dan tidak bisa menghasilkan warna marten. Pada waktu kelinci lahir warnanya nampak seperti tan dan tidak menampakan warna agouti, barulah setelah empat hari warna tort mulai jelas nampak. Warna Tort biru akan menjadi warna coklat kekuningan ringan dengan warna abu-abu keperakan pada hidung, telinga, kaki dan perut. Kode genotip ee adalah gen resesif (gen non ekstensi) yaitu gen yang menghilang warna hitam pada warna agouti.

rabbit lop tortoise
Menjual Kelinci & Pakan Kelinci Dll.
RIPONTI RABBIT
08159985216

Sabtu, 25 September 2010

Warna Frosty Pada Kelinci Holland Lop

Kelinci Holland Lop usia 2 minggu pada gambar dibawah (A B cchd dd ee WW) merupakan warna frosty (frosted pearl) adalah berasal dari agouti yang masuk dalam non ekstensi dari warna chinchilla (Cchd) atau shade (Cchl). Warna yang muncul bisa hitam, coklat, biru atau warna musang dan mungkin memiliki warna mata abu-abu. Warna frosty pada Holland lop sebagai warna yg diterima ARBA. Warna frosted mutiara di Perancis dan Inggris sebagai showable dan pada Mini lop bisa hitam, biru, ungu dan coklat. Genotip warna frosty juga diterima dalam standar pada kelinci jenis angora yakni warna mutiara (lebih menonjol warna mutiara ketimbang warna putihnya). Genotip warna hitam muncul berupa titik-titik baik diatas maupun dibawah warna dasar mutiara.



Jual Macam-Macam Kelinci Hias & Jual Pakan Khusus Kelinci Dll.
RIPONTI RABBIT
08159985216

Kamis, 23 September 2010

Warna Harlequin Pada Kelinci Lop

Kelinci lop angora dengan pola warna harlequin tri yang biasa dicatat A_B_C_D_e (j) _ En en, gen harlequin menyebabkan penyebaran eumelanin (pigmen warna hitam) pada bulunya. Gen harlequin menyebabkan atas adanya warna oranye kehitaman yang muncul terpisah di beberapa rambut kelinci. Gen harlequin menghasilkan warna harlequin jepang dan tiga warna, disamping itu gen ini bertanggung jawab pada produksi tanda harlequin atau semacam pola sabuk (banding) yang membuat ciri khas dari pola warna ini dan warna harlequin pada kelinci adalah unshowable dan non registerable.



RIPONTI RABBITRY
Jual Kelinci Hias, Jual Pakan Kelinci Dll.
08159985216

Sabtu, 18 September 2010

Kualitas Kuantitas Bulu Kelinci Angora


Kelinci angora memiliki bulu panjang yang unik dengan perpanjangan phase aktif dari siklus folikel bulu yaitu bulu tumbuh sekitar 14 minggu, sedangkan pada kelinci jenis lain bulu pendek tumbuh pada tingkat yang sama namun hanya 5 minggu. Kondisi ini disebabkan dengan adanya gen resesif pada kelinci jenis angora. Kelinci angora umumnya dicukur setiap 3 bulan atau 4 bulan dalam setahun. Untuk meningkatkan kualitas bulunya maka perlu disisir dengan sisir khusus. Kuantitas serta kualitas dari bulu bergantung pada warisan gen dan pembudidayaan yakni termasuk pakan kelinci, kebersihan, usia, jenis kelamin, berat badan, musim, iklim dan sedang hamil. Gambar diatas : Kelinci angora dengan warna blue torte (a add ee B_ C_ ).
RIPONTI RABBIT
JUAL KELINCI HIAS & PAKAN KELINCI
HUBUNGI : 08159985216

Rabu, 08 September 2010

Kelinci American Fuzzy Lop Pada Temperamen Dan Phisik



Kepribadian kelinci jenis American fuzzy lop (AFL) memiliki berbagai temperamen, ada yang bertemperamen tenang dan ramah. Namun ada juga yang memiliki sifat hiperaktif dan gelisah. Kebanyakan yang berjenis kelamin jantan akan lebih tenang dan yang betina cendrung shyer. Kelinci jenis AFL memiliki atribut phisik dengan tubuh agak bundar dan lebar, mukanya pendek dengan telinga menjuntai, bulunya panjang dan jenis ini memiliki berbagai warna yakni ada 19 warna yang diakui.

RIPONTI RABBIT
Jual Berbagai Jenis Kelinci & Jual Pakan Khusus Kelinci
08159985216